PENGENALAN JARINGAN KOMPUTER


PENGENALAN JARINGAN KOMPUTER

Jaringan komputer adalah sistem yang terdiri dari komputer-komputer, serta piranti-piranti yang saling terhubung sebagai satu kestuan. Dengan dihubungkannya piranti-piranti tersebut, alhasil dapat saling berbagi sumber daya antar satu piranti dengan piranti lainnya.
Dalam istilah komputer, jaringan merupakan penghubung antara dua komputer atau lebih yang tujuan utamanya adalah berbagi data.
Komponen Pembentuk Jaringan
  1.      End Device → Laptop, PC, Tablet, Handpone
  2.    Perantara Perangkat Jaringan → Modem, Router, Switch, Hub, PC Client, Repeater
  3.    Media Transmisi → Kabel dan Nirkabel

JENIS-JENIS JARINGAN KOMPUTER
1.      Local Area Network (LAN)
Local Area Network (LAN) adalah jaringan yang dibatasi oleh area yang relatif kecil, umumnya dibatasi oleh area lingkungan, seperti sebuah kantor pada sebuah gedung, atau tiap-tiap ruangan pada sebuah sekolah. Biasanya jaraknya tidak lebih jauh dari sekitar 200 m.
LAN (Local Area Network)

2.      Metropolitan Area Network (MAN)
Metropolitan Area Network (MAN) biasanya meliputi area yang lebih besar dari LAN, misalnya antargedung dalam suatu daerah (wilayah seperti propinsi atau negara bagian). Dalam hal ini jaringan menghubungkan beberapa buah jaringan kecil ke dalam lingkungan area yang lebih besar. Sebagai contoh, jaringan beberapa kantor cabang sebuah bank di dalam sebuah kota besar yang dihubungkan antara satu dengan lainnya.
MAN (Metropolitan Area Network)

3.      Wide Area Network (WAN)
Wide Area Network (WAN) adalah jaringan yang biasanya sudah menggunakan media wireless, sarana satelit, ataupun kabel serat optic karena jangkauannya yang lebih luas, bukan hanya meliputi satu kota atau antarkoda dalam suatu wilayah, tetapi mulai menjangkau area/wilayah otoritas negara lain.
WAN (Wide Area Network)

Jarak antar komputer
Lokasi/ Area
Jenis Jaringan
1 – 10 m
Ruangan
Local Area Network
100 m - < 1 km
Gedung perkantoran
1 – 10 km
Kota
Metropolitan Area Network
>10 - <100 km
Kabupates, Propinsi
≥100 km
Negara
Wide Area Network
≥ 1.000 km
Benua
≥ 10.000 km
Planet
Internet


 Referensi :
https://books.google.co.id/books?id=GjsDTZzvN4QC&printsec=frontcover&dq=buku+jaringan+komputer&hl=id&sa=X&ved=0ahUKEwjj7ti87drdAhXLMY8KHTX_B7MQ6AEISDAG#v=onepage&q=buku%20jaringan%20komputer&f=false

https://books.google.co.id/books?id=UKNyejI7H0IC&printsec=frontcover&dq=buku+jaringan+komputer&hl=id&sa=X&ved=0ahUKEwjj7ti87drdAhXLMY8KHTX_B7MQ6AEIODAD#v=onepage&q=buku%20jaringan%20komputer&f=false

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CONTOH BORLAND C++ SISTEM PENJUALAN PULSA

REPEATER, BRIDGE DAN NIC (Network Interface Card)